Sejarah


SMP Negeri 1 Sliyeg menjadi salah satu sekolah menengah pertama yang tertua di wilayah Kecamatan Sliyeg dimana sudah berdiri sejak tahun 1982. Saat ini SMP Negeri 1 Sliyeg dipimpin oleh Bapak Nastori Sutigna, M.Pd (definitif), memiliki rombel sebanyak 13 kelas. 


KRONOLOGI:

Tahun 1982

SMPN 1 Sliyeg membuka pendaftaran siswa baru untuk tahun pelajaran 1982/1983, dan memiliki siswa baru sebanyak 3 rombel (130 siswa). Pada tanggal 12 Juli 1982 dimulai kegiatan belajar mengajar dengan menempati ruang kelas di SDN Sliyeg 5 (sekarang SDN Sliyeg 2) selama kurang lebih 6 bulan.

Januari Tahun 1983

Kegiatan belajar mengajar dialihkan ke ruang kelas SDN Tambi 4 (sekarang SDN Tambi Lor 2) selama kurang lebih satu tahun. Selama periode ini SMPN 1 Sliyeg dipimpin oleh Pjs. Kepala Sekolah dari Kepala Sekolah SMPN 1 Jatibarang (Bapak CARSIM)

Januari Tahun 1984

SMP Negeri 1 Sliyeg mendapatkan gedung baru sebanyak 3 kelas di lokasi yang sekarang menjadi lokasi SMPN 1 Sliyeg. Adapun tenaga pendidiknya dengan mendatangkan guru-guru lulusan baru D.1 dan D.2.


SMP Negeri 1 Sliyeg juga telah membidani proses pembentukan SMP Negeri 2 Sliyeg di Desa Sudimampir (sekarang SMP Negeri 3 Balongan ) pada tahun 1992, SMP Negeri 3 Sliyeg di Desa Tambi (sekarang SMP Negeri 2 Sliyeg ) pada tahun 1997, dan SMP Negeri 4 Sliyeg di Desa Longok (sekarang SMP Negeri 3 Sliyeg ) pada tahun 2005.


Sampai saat ini, SMP Negeri 1 Sliyeg mengalami beberapa kali pergantian kepala sekolah. Berikut adalah daftar kepala sekolah yang pernah menjabat di SMP Negeri 1 Sliyeg.


No
Nama Kepala Sekolah
Tahun
Keterangan
1

Carsim

1982 - 1985

Pjs Kepala Sekolah

2

P. Hadisiswoyo

1985 - 1993

3

H. Muridi Hasan

1993 - 1996

4

Moch. Wardji

1996 - 1999

5

Y. Achid Hadisasmita, BA

1999 - 2003

6

H. Sukadi, S.Pd.

2003 - 2005

7

Drs. H. Busyaeri, M.Pd.

2005 - 2009

8

H. Sudiyono, S.Pd., M.Si.

2009 - 2014

9

Triswanto, S.Pd., M.M.

2014 - 2015

Pelaksana Tugas

10

H. Wasga, S.Pd., M.Si.

2015 - 2018

11

H. Riana Suhendar, S.Pd., M.MPd.

2018 - 2022

12

Mamat Rahmat, M.Pd.

2022

Pelaksana Tugas

13

Nastori Sutigna, M.Pd.

2022 - sekarang